Langsung ke konten utama

Tidak percaya saya pernah gemuk


Jika melihat photo saya sekarang, maka tidak Ada yang percaya bahwa saya pernah gemuk. Seingat saya berat badan saya mencapai bobot 58kg. Tapi adik-adik saya merasa bobot saya mencapai 80kg. Jadi yang benar yang Mana?
Pada saat saya mulai sekolah menengah atas (SMU) saya pindah dari desa kecil sidomulyo ke kota bandar lampung, dimana saya jauh dari orang tua Dan menumpang di rumah Bibi (kakak ibu saya). Saat di rumah Bibi saya terkesan jauh dari pengawasan orang tua di tambah hormon pertumbuhan dan Satu lagi di rumah saya di desa tidak Ada kulkas, Karena Bapak saya pengidap asma akut jadi tidak mengijinkan kami anak nya konsumsi makanan dingin apalagi es. Maka di tempat Bibi saya bisa sepuasnya minum es dan menyimpan stock makanan saya yang bisa kapan saja saya makan.
Di masa pubertas itu saya juga mengalami roller coaster emotional. Saya mulai jatuh cinta pertama kali dan punya pacar pertama,pasti pada bilang cieee...hehe. Hal itu mempengaruhi pola makan saya. Kalau sedang sedih atau galau saya cendrung makan. Makanan saya pada waktu itu gorengan, kripik pedas balado dan makanan rumah di tambah kudapan somay, ketoprak, pempek yang sering di bawakan oleh kakak sepupu kalau dia pulang dari kerja (kakak part-time bantu bisnis kuliner temannya). Lengkap sudah dan berat badan saya naik drastis. Akibat dari berat badan naik, saya harus beli baju baru, karena gampang keringatan jadi bau keringatan dan rambut jadi berminyak. Meski semua akibat itu membuat tidak nyaman, namun saya belum berfikir untuk diet menguruskan badan. Sampai akhirnya saya lulus SMU, dan masuk perguruan tinggi jurusan keguruan, dimana rata2 mahasiswanya perempuan.
Singkat cerita saya minder dan mulai kesulitan mencari baju untuk  ke kampus. Saya bertekad untuk menguruskan badan, dengan motivasi kalau saya kurus saya bisa pakai baju kerah sabrina yang pada tahun 2004 sedang trend. Cara diet saya cukup sederhana:

1. pagi saya hanya makan biskuit dan minum air putih.
2. Siang hari saya makan nasi lengkap dengan sayur dan lauk satu porsi itu untuk simpanan energi karena kuliah saya pada waktu itu dari siang sampai sore.
3. Pada sore hari saya makan roti atau crackers, buah potong atau rujak Dan minum segelas jus jeruk.(jangan kasih es)
4. Saya tahan tidak ngemil gorengan, pizza, kripik, semua yang karbo.
5. Ga makan pedas karena pedas bikin ketagihan.
6. Minum air putih menurut saya itu bikin sedikit bisa nunda lapar.
7. Sugesti saya bisa maka saya ga perlu tergoda karena saya sudah pernah makan itu semua.
8. Tekad. Karena saya bertekad kurus dan bisa pakai baju Sabrina, ga lecet lagi di area pangkal paha (maaf), keringat berlebih (kadang sampai netes dahi, kalau extrem sampai di ketiak ga tertahan harus ganti baju atau mandi lagi padahal baru mandi beberap jam lalu)
Menurut saya semua langkah saling berhubungan paling utama tekad, di bantu langkah-langkah rutin/konsisten lalu sugessti diri jika kamu tergoda. Semua itu rutin saya lakukan hingga 3 bulan. Setiap bulan berat badan saya turun 3-4kg. Bukan Hal mudah 3 bulan menjaga pola maka seperti itu. Ada saja godaan teman mentraktir karena ulang tahun, teman ajak makan sepulang kampus dan lain2. Tapi saya ingat kembali motivasi saya maka saya berhasil mencapai berat ideal saya 48kg pada waktu itu. Banyak perubahan yang saya rasakan, jadi keringat tidak sebanyak dulu, baju jadi lebih mudah mencarinya, dulu belum ada big size store sebanyak sekarang.
Kekurangannya dan kelebihank
1. Jadi terkesan ambisiambdan menyiksa diri
2. Setelah 10 tahun (2005-2016) saya kena dispepsia) saya masih belum yakin pasti, tapi bisa jadi ini salah satu pemicu. Selain load kerjaan dan tekanan di tempat kerja.
3. Bisa cepat turun berat badan.
4. Bisa capai target diet lebih mudah.
5. Merasa jadi orang yang bisa disiplin dan berpendirian teguh.
6. Ga repot beli banyak baju ganti, gantian beli baju ukuran S yang unik-unik.
7.Bisa sharing tips kebanyak orang. Sejak saya berhasil diet ga terhitung berapa orang yang bertanya dan saya senang sudah bisa membantu. Namun baru sekarang saya bisa tulis di blog.

Dan cara saya maintance berat badan saya bisa ideal hingga sekarang adalah dengan tetap makan seporsi 3 atau dua kali sehari tergantung kesibukan. Setiap sabtu saya detoks makanan, dengan cara makan timun atau pisang sampai sore, malam saya makan nasi Dan lauk porsi biasa. Satu lagi, saya orang yang suka jalan kaki, maka selama seminggu minimal saya jalan kaki 3km, minum air putih. Saya puas dengan berat badan saya di angka 45kg. Inti dari diet adalah komitmen dan disiplin. Tidak ada yang instan semua perlu proses dan pengorbanan.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Lacoco hydrating devine essence product recommended

Halo semua! Menjaga kesehatan kulit adalah suatu kebutuhan bagi wanita. Tidak hanya menjaga namun juga harus bisa memperbaiki kerusakan kulit. Memang ga mudah menemukan produk yang tepat untuk kulit kita, maka perlu berhati-hati dalam memilih produk skincare yang akan kita pakai. Produk harus punya reputasi baik, sudah bersertifikat bpom dan pastinya kaya manfaatnya. Teman wanita,aku mau berbagi info, kali ini tentang produk lokal namanya Lacoco En Nature. Produk Lacoco yang sudah aku coba selama satu bulan ini adalah varian hydrating divine essence. Kalau biasanya kalian hanya tau hydrating toner kali ini  berbeda,karena essence dari Lacoco berfungsi menghidrasi. Lacoco hydrating devine essence ini bener-bener sesuai kebutuhan kulit aku yang normal cendrung kering. Waktu pertama kali aku coba, essence ini sangat mudah meresap. Dan effect yang aku rasakan adalah tidak membuat kulit terasa lengket, kering apalagi jadi berminyak. Lacoco En Nature bikin kulit aku jadi lembut dan k...

Krim pencerah favorite aku

Dari awal keluar aku suka sama semua produk fair and lovely. Kali ini aku berkesempatan untuk Cobain fair and lovely 2 in 1 powder cream. Ini adalah cream pencerah plus bedak. Beda dari krim pencerah biasa yang hanya bisa mencerahkan tapi fair and lovely 2 in 1 powder cream ini sekaligus bedak. Wajah tampak cerah tanpa kilap seperti Kita pakai bedak. Jadi bukan hanya krim pencerah biasa  lalu Kita tambahin bedak supaya meratakan wajah tapi bedaknya sudah Ada dalam krim nya. Produk ini di buat oleh ahli kecantikan yang membuat inovasi menggabungkan manfaat krim pencerah multivitamin terdepan Dan bedak halus yang mencerahkan. Beneran bedaknya halus dan ga bikin muka jadi kaku,karena sangkin halusnya. Kenapa fair and lovely buat krim pencerah plus bedak karena ini menjawab kebutuhan konsumen jaman now. Konsumen jaman now butuh krim yang ga hanya wajah terlihat cerah di pagi hari. Padat aktiviitas dengan adanya polusi Dan panas di luar rumah bikin wajah Kita cepet berminyak Dan ...

Kemeriahan Soft launching Z glowing Duren Sawit

Halo wanita cantik! Aku mau sharing tentang z glow.  Ada yang belum tau Z glowing? Aku akan jelaskan ya..Wanita  ga bisa dipisahkan dari yang namanya kecantikan, karena cantik itu wanita. Dan kecantikan wanita ga bisa di pertahankan tanpa perawatan.Perawatan wanita bisa di lakukan sendiri dirumah dan bisa di lakukan di klinik kecantikan. Perawatan yang dilakukan di klinik kecantikan bisa dibilang lebih lengkap dan canggih, karena sudah banyak teknologi yang di buat khusus untuk menjawab kebutuhan kecantikan wanita yang sudah bisa di dapatkan di klinik kecantikan. Salah satunya adalah Z glow.  Beberapa waktu yang  lalu, aku sempat di undang ke soft launching Z glow cabang duren sawit Klender. Dari acara tersebut aku jadi lebih mengenal Z glow, karena sebelumnya hanya melihat-lihat saja dari sosial media Instagram sebagai refferensi klinik kecantikan yang aku mau coba perawatannya. Z glow adalah klinik kecantikan yang di diri kan oleh Kak Futri bersama co fou...